Peran UMKM dalam Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Johan Budi | 2022-24-05 11:45:53 | 2 years ago
article-sobat-pajak

Indonesia - Dampak dari pandemi COVID-19 berhasil memperlambat pergerakan roda ekonomi Indonesia. Banyak sekali perusahaan yang mengalami kerugian, bahkan harus menutup usahanya dikarenakan tidak mampu memenuhi kewajibannya. Namun, seiring berjalannya waktu perputaran roda ekonomi di Indonesia mulai berjalan kembali, salah satu faktor penyebabnya adalah keterlibatan para pelaku UMKM.


Sektor UMKM ini memiliki partisipasi yang besar dalam kebangkitan ekonomi Indonesia dari dampak pandemi ini. Berdasarkan data Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (Kemenkop UKM) pada Maret 2021, jumlah UMKM saat ini mencapai sekitar 64 juta dengan kontribusi terhadap produk domestic bruto (PDB) sebesar 61,07% atau senilai sekitar Rp 8.500 triliun. Lalu, kontribusi UMKM juga mampu menyerap 97% dari total tenaga kerja, serta mampu menghimpun sampai 60,4% dari total investasi.

Pentingnya UMKM terhadap Perekonomian Indonesia

Menurut Tulus Tambunan dalam buku yang berjudul “Usaha Mikro Kecil dan Menengah di Indonesia”, ada beberapa sebab pentingnya UMKM terhadap perekonomian Indonesia:

  1. Pelaku UMKM sangat banyak dan tersebar di seluruh daerah baik perkotaan sampai daerah terpencil
  2. UMKM memiliki potensi dalam memberikan lapangan pekerjaan serta meningkatkan pendapatan bagi para pelaku UMKM
  3. Sektor pertanian menjadi UMKM yang paling banyak di Indonesia dimana hal ini memberikan efek secara tidak langsung dalam pembangunan nasional
  4. Sektor UMKM tidak memandang tingkat jenjang Pendidikan, baik tinggi sampai rendah semua bisa menjadi pelaku UMKM
  5. Bisnis UMKM mampu bertahan di tengah krisis ekonomi 1997/1998
  6. UMKM bisa menjadi alat investasi di daerah pedesaan serta meningkatkan kemampuan berwirausaha
  7. Produk dari UMKM relative murah sehingga pengeluaran konsumsi masyarakat Indonesia bisa dialihkan menjadi tabungan
  8. UMKM mampu beradaptasi dengan cepat mengikuti perkembangan zaman, salah satunya adalah semakin banyak UMKM memanfaatkan platform digital
  9. UMKM memiliki tingkat fleksibilitas yang tinggi dan beragam dimana produk yang dijual bisa bebas mengikuti kreatifitas pelaku UMKM

Dengan semua pertimbangan itu tentu pemerintah senantiasa mendukung kemajuan dari UMKM Indonesia. Segala upaya dikerahkan oleh pemerintah agar UMKM Indonesia senantiasa bisa maju dan berkembang. UMKM memberi kontribusi terhadap perekonomian Indonesia dimana menjadi sarana pemerataan ekonomi rakyat kecil, sarana mengetaskan kemiskinan, dan menjadi sarana pemasukan devisa negara.

Article is not found
Article is not found